welcome / sugeng rawuh / selamat datang

Sabtu, 05 Desember 2015

Sejarah kewirausahaan





Apakah anda seorang wirausaha?  Atau apakah anda seorang yang ingin menjadi wirausaha?  Apabila anda ingin menjadi seorang wirausaha maka anda harus mengetehui apa itu wirausaha dan sejarah kewirausahaan.
Istilah Wirausaha sendiri terdiri dari dua kata yaitu wira yang berarti pahlawan, pejuang, manusia yang unggul, teladan, berbudi luhur, dan pemberani. Sedangkan Usaha berarti perbuatan amal, bekerja, dan berbuat sesuatu. Jadi wirausaha dapat di artikan sebagai pahlawan atau pejuang yang berbuat sesuatu.
Dan kewirausahaan merupakan sebuah ilmu atau media pembelajaran yang menggabungkan ilmu pengetahuan, seni, profesi, naluri, impian dan pilihan hidup yang di gabungkan menjadi satu kemampuan untuk di optimalkan dalam mencapai keuntungan yang lebih besar.


Sejarah Kewirausahaan 

Wirausaha secara historis sudah di kenal sejak di perkenalkan oleh Richard Cantillon pada tahun 1755. Di luar negeri, istilah kewirausahaan sudah di kenal sejak sbad ke-16, sedangkan di Indonesia baru di kenal pada akhir abad ke-20. Beberapa istilah wirausaha seperti di belanda di kenal dengan nama ondernemer, di Jerman di kenal dengan undernehmer. Pendidikan kewirausahaan mulai di rintis sejak tahun 1950-an. Di beberapa negara seperti Eropa, Amerika, dan Kanada. Bahkan sejak tahun 1970-an banyak universitas yang banyak mengajarkan kewirausahaan atau managemen usaha kecil. Pada tahun 1980-an, hampir 500 sekolah di Amerika Serikat memberikan pendidikan kewirausahaan. Di Indonesia, kewirausahaan di pelajari sangat terbatas hanya baru beberapa sekolah atau perguruan tinggi tertentu saja. Sejalan dengan perkembangan dan tantangan seperti adanya krisis ekonomi, pemahaman kewirausahaan baik melalui pendidikan formal maupun pelatihan –pelatihan di segala lapisan masyarakat kewirausahaan menjadi berkambang.


Karakteristik seorang wirausaha menurut Bigrave.

  • ·         Dream (mimpi)
  • ·         Dedication (pengabdian)
  • ·         Devotion (mencintai Pekerjaan)
  • ·         Details (Terperinci)
  • ·         Destiny (nasib)
  • ·         Dollars (kekayaan)
  • ·         Distribute (menyalurkan)
  • ·         Decisiveness (ketegasan)
  • ·         Doers (bertindak)
  • ·         Determination (kebulatan tekad)


Ciri-ciri Seorang wirausaha

·         Percaya diri                                             : Individualitas, optimis, dan mandiri.
·         Berorientasi pada tugas dan hasil              : tekun, kerja keras, dan inisiatif.
·         Berani mengambil resiko                          : menyukai tantangan.
·         Kepemimpinan                                        : menyukai kritik dan saran yang membangun
·         Keorisinilan                                             : kreatifitas tinggi, fleksibel.
·         Berorientasi ke masa depan                     : persepsi dan memiliki cara pandang ke depan.
·         Jujur dan tekun                                        : berkeyakinan bahwa hidup sama dengan kerja.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar